Sunan Muria |
Sunan Muria adalah putra Sunan Kalijaga. Nama Aslinya adalah Raden Umar Sa'id. Sedangkan nama kecilnya Raden Prawoto. Sunan Muria memusatkan kegiatan dakwahnya di Gunung Muria yang terletak 18 Km sebelah uatara Kota Kudus. Ciri Khas Sunan Muria dalam uapaya menyiarkan agama Islam adalah menjadikan desa-desa terpencil sebagai pusat dakwahnya. Ia lebih suka menyendiri dan bertempat tinggal di desa dan bergaul dengan rakyat biasa. Cara yang ditempuhnya dalam menyiarkan agama Islam adalah dengan mengadakan kursus-kursus bagi kaum pedagang, para nelayan dan rakyat biasa.
Darsono. T. Ibrahim
Tonggak Sejarah Kebudayaan Islam 3