BREAKING NEWS

Minggu, 02 Desember 2012

Berdirinya Daulah Abasiyah

      Awal Abad ke 8 (  720 M ), kebencian  terhadap pemerintahan Dinasti Umayah telah tersebar luas. Kelompok -kelompok yang merasa tidak puas bermunculan. Kelompok-kelompok itu adalah :
  1. Kelompok Muslim non Arab ( mawali ) yang memprotes kedudukan mereka sebagai kelas dua dibawah muslim arab.
  2. Kelompok Khawarij dan Syi'ah yang menganggap Dinasti Umayah sebagai penumpas Khilafah
  3. Kelompok muslim Arab Muslim Arab di Mekkah, Madinah dan Irak yang merasa sakit hati atas status istimewa penduduk Suriah.
  4. Kelompok muslim yang sholeh, baik Arab maupun non Arab yang memandang keluarga Dinasti Umayah telah bergaya hidup mewah dan jauh dari jalan hidup islami.
       Kelompok-kelompok tersebut membentuk suatu kekuatan gabungan yang dikoordinasi oleh  keturunan al Abbas, paman Nabi Muhammad saw. untuk mencari dukungan masyarakat luas, kelompok Dinasti Abbasiyah melakukan propaganda yang mereka sebut sebagai usaha dakwah. Gerakan dakwah dimulai ketika Umar bin Abdul Aziz berkuasa ( 717-720 M ). Umar bin Abdul Aziz memimpin dengan adil . Ketentraman dan stabilitas negara memberi kesempatan kepada gerakaan Dinasti Abasiyah untuk menyusun dan merencanakan kegiatan di al Humayah.
      Pemimpin gerakan dakwah waktu itu adalah Ali bin Abdullah bin Abbas . Dia kemudian digantikan oleh anaknya, Muhammad.Ia memperluas gerakan Dinasti Abbasiyah dan menetapkan tiga kota sebagai pusat gerakan yaitu al Hayumah sebagai pusat perencanaan dan organisasi, Kufah sebagai kota penghubung, dan Khurasan sebagai pusat gerakan praktis. Muhammad meninggal pada tahun 743 M dan digantikan oleh anaknya . Ibrahim al Imam . ia kemudian menunjuk seorang Khurasan sebagai panglima perangnya yaitu Abu Muslim al Khurasani.
      Abu Muslim al Khurasani adalah pemuda yang menampakkan bakat kepemimpinan dan keberanian yang luar biasa . Padahal pada waktu ditunjuk sebagai panglima oleh Ibrahim al Imam ,ia baru berusia 19 tahun . . Ia mencapai puncak sukses besar di  Khurasan. Ia berhasil menarik simpati sebagian besar penduduk . Pernah dalam  sehari, ia berhasil mengumpulkan penduduk dari sekitar 60 desa disekitar Merv . banyak tuan taah di Persia (dihkan ) yang mengikutinya. Ia berkampanye untuk memunculkan  rasa kebersamaan diantara golongan Alawiyin ( keturunan Ali ) ,golongan Syi'ah, dan orang-orang persia untuk menentang dinasti Umayah yang telah menindas mereka. Abu Muslim al Khurasani mengajak mereka bekerjasama dengan gerakan Abbasiyah untuk mengembalikan kekhalifahan kepada  golongan Bani Hasyim, baik dari keturunan Abbas bin Abdul Mutthalib maupun keturunan Ali bin Abi Thalib.
     Sebelum Abu Muslim Al Khurasani diangkat sebagai panglima perang gerakan dakwah dilakukan secara diam-diam. Para dai dikirim ke berbagai penjuru wilayah Islam dengan menyamar sebagai pedagang atau jamaah haji . Hal itu dilakukan karena belum berani melawan dinasti Umayah secara terang-terangan. Setelah itu  Abu muslim Al Khurasani diangkat sebagai panglima , Ibrahim diangkat sebagai panglima , Ibrahim al Imam mendorong  Abu Muslim Al Khurasani untuk merebut Khurasan dan menyingkirkan orang-  orang arab yang mendukung Dinasti Umayah pada tahun 747 M. Rencana ini diketahui oleh penguasa Dinasti Umayah. Ibrahim al Imam .
Langkah-langkah Bani Abbas untuk mendirikan Daulat Abbasiyah adalah :
  1. Membentuk gerakan bawah tanah dengan tokohnya :  Muhammad al Abbas, Ibrahim al Imam dan Abu mMuslim Al Khurasny.
  2. Menerapkan politik bersahabat dengan Bani Umayah , artinya tidak memperlihatkan sikap permusuhan terhadap keturunan Umayah.
  3. Dalam gerakannya itu mengguakan atau mengatasnamakan golongan Bani Hasyim, bukan atas nama golongan Bani Abbas, Tujuannya agar para pendukung  Ali tetap mendukung nya , karena mereka sama-sama keturunan Bani Hasyim.
  4. Menetapkan wilayah Khurasan sebagai pusat kegiatan politik Bani Abbas di bawah pimpinan Abu Muslim Al Khurasany.
dengan langkah yang tepat itulah  Bani Abbas berhasil menggulingkan Dinasti Daulah Bnai Umayah yang telah berkuasa lebih kurang 90 tahun . selanjutnya Adullah bin Muhammad di kenal dengan nama Abu Abbas as Syafah diangkat sebagai Kholifah Daulat Bani Abbas yang pertama tahun 132 H = 750 M.



Posting Komentar

 
Copyright © 2014 Serba Serbi Shared By by Themes24x7.